Oss!

Karate sebagai salah satu olahraga seni beladiri memiliki tanggung jawab dalam membentuk jiwa pemberani dan disiplin bagi para karateka. Dalam membentuk karakter tersebut harus dimulai sejak usia dini, sebab parameter keberhasilan menghasilkan juara tidak terlahir dari hal-hal instan. Untuk mewujudkan hal tersebut, maka INKADO JAWA BARAT  mengadakan kegiatan KEJUARAAN PROVINSI INDONESIA KARATE-DO (INKADO) SE-JAWA BARAT TAHUN 2024, diharapkan dapat menjadi salah satu ajang bagi karateka untuk berprestasi. Hal ini sesuai dengan sumpah karate yaitu sanggup mempertinggi prestasi. Pertandingan KEJURPROV INDONESIA KARATE-DO (INKADO) SE-JAWA BARAT TAHUN 2024 megadakan ajang pencarian atlet-atlet untuk menuju Tingkat nasional.

Oss!

Oss!

Hai sahabat kampus.

Salam penuh semangat perjuangan.

Ada berita baik Sabtu, 16 November 2024 Para kohai yang tergabung dalam kegiatan ekstrakurikuler mengikuti kompetisi kejuaraan Provinsi Indonesia Karate-Do (Inkado) se Jawa Barat tahun 2024, meraih prestasi untuk menuju ke tingkat nasional. Shihan Agustinus Djoko P.,SH.MSi sebagai Ketum INKADO JABAR masa bakti 2024-2029, berpesan bahwa dengan adanya  kompetisi Kejurprov Inkado Jabar, menjadi ajang bagi karateka untuk selalu berprestasi sesuai  Sumpah Karate

Sanggup Memelihara Kepribadian

Sanggup Patuh Pada Kejujuran

Sanggup Mempertinggi Prestasi

Sanggup Menjaga Sopan Santun

Sanggup Menguasa Diri

Nah yang lebih Istimewa lagi tidak ada akelas Festival di Kejurprov, semua peserta murni berkompetisi untuk menjadi yang terbaik di kategorinya.

SD Strada Kampung Sawah, mengirimkan 19 atlit dari berbagai kategori.

1Rosheina Josephine SimanjuntakPRA PEMULA KATA PERORANGAN PUTRIJUARA 2perak
2Jovania Lydia SetiawanPRA USIA DINI KATA PERORANGAN PUTRAJUARA 1emas
3Alvaro Dikta Natanael WeraPRA USIA DINI KUMITE + 30 KG PUTRAJUARA 1emas
4Oliver Yurius SihombingPRA USIA DINI KUMITE – 25 KG PUTRAJUARA 1emas
5Rafael Tanihatu USIA DINI KUMITE – 25 KG PUTRAJUARA 2perak
6Aldrich Jogi AlexsanderPRA USIA DINI KATA PERORANGAN PUTRAJUARA 3perunggu
7Paulus Arjuna SunardiUSIA DINI KATA PERORANGAN PUTRAJUARA 2perak
8CLEO PRADIPTA CARQUAPRA PEMULA KUMITE -35 KG PUTRAJUARA 2perak
9Nathanael Arsatia Saka WibowoPRA PEMULA  KUMITE +30 KG PUTRAJUARA 1emas
10Nicolas Immanuel DeogratiasPRA USIA DINI KATA PERORANGAN PUTRAJUARA 2perak
11Oktavianus Georgino Arvie BaiinPRA USIA DINI KATA PERORANGAN PUTRAJUARA 1emas
12Peter Elkana Djani Iaquara SimanjuntakPRA PEMULA KUMITE -35 KG PUTRAJUARA 3perunggu
13Oliver Laut biru SimanjuntakPRA USIA DINI KUMITE – 25 KG PUTRAJUARA 3perunggu
14Keivan Surya DinataPRA USIA DINI KUMITE – 25 KG PUTRAJUARA 1emas
15Nicholas Philip Putra WisudaUSIA DINI KUMITE -30 KG PUTRAJUARA 3perunggu
16Ignatius Abinaya pandu WicaksonoUSIA DINI KATA PERORANGAN PUTRAJUARA 1emas
17Matthew Benedictus TanuwidjayaUSIA DINI KUMITE + 35 KG PUTRAJUARA 2perak
18Renata Yulia Somi WaraPRA PEMULA KATA PERORANGAN PUTRIJUARA 2perak
19Samuel Mathias WidiantoPRA USIA DINI KUMITE – 25 KG PUTRAJUARA 1emas

Nah ini teman-teman kita yang tergabung dalam Kohai Garuda Sakti. Tetap semangat berlatih ya teman-teman dan terus menjadi inspirasi bagi seluruh siswa SD Strada Kampung Sawah. (CST)

Sebarkan artikel ini