Hai.. Halo.. Hai Strada Muda,

Siswa-siswi SD Strada Kampung Sawah melaksanakan vaksinasi covid-19 yang ke 2 pada hari ini Kamis, 20 Januari. Sejak pukul 07.30 siswa SD Strada Kampung Sawah sudah mulai berdatangan untuk mengantri vaksin tahap dua. Vaksinasi covid-19 ini merupakan kelanjutan dari tahap pertama yang diselenggarakan oleh PKM Jatiwarna pada 23 Desember 2021 lalu.

Kegiatan pelaksanaan vaksin berjalan dengan lancar dan lebih tertib dari pelaksanaan tahap sebelumnya, ini dikarenakan sistem dan alur penerimaan vaksin yang lebih terarah. Sebanyak 338 siswa telah menerima vaksin tahap 2, para siswa yang menerima vaksin tahap 1 dengan keterangan susulan maka akan dijadwalkan sesuai dengan waktu 28 hari setelah mendapatkan vaksin 1.

Tidak hanya para siswa, guru karyawanpun berkesempatan untuk mendapatkan booster vaksin covid 19 hari ini. Semangat dan sehat selalu untuk para siswa dan bapak/ibu guru karyawan SD Strada Kampung Sawah!

Sebarkan artikel ini