Tanggal 16 Oktober diperingati sebagai Hari Pangan Sedunia. Tema Hari Pangan Sedunia yang diusung pada 2020 ke-75 adalah “Grow, Nourish, Sustain, Together”. Seruan tersebut sejalan dengan KWI yang mengajak kita untuk Ayo Makan Sehat, Ayo Menanam, Ayo Berbagi.

Hari Pangan Sedunia tahun ini, terasa berbeda karena kita memperingatinya di tengah pandemi Covid-19. Di tengah krisis yang sedang melanda dunia, kita diajak untuk melihat kembali kebutuhan dasar kita, yaitu makan. Bagaimana kita dapat mengolah bahan makanan menjadi makanan yang dapat membantu kita bertahan di tengah pandemi ini.

SD Strada Kampung Sawah mengajakserta anak-anak untuk mensyukuri anugerah Tuhan melalui bahan pangan yang begitu mudah ditemukan di sekitar kita. Pada momen Hari Pangan Sedunia ini SD Strada Kampung Sawah mengadakan Ibadat HPS virtual melalui zoom per kelas dilanjutkan dengan memperkenalkan berbagai pangan sehat untuk imunitas.

Poster HPS 2020

Lihat, anak-anak begitu khusyuk mengikuti Ibadat yang dipimpin oleh wali kelas mereka. Udara mempertemukan doa dan harapan anak-anak agar sampai padaNya

Doa bersama

Doa bersama

 

“Ada yang tahu, apa nama makanan ini?”

Bapak, Ibu guru memperkenalkan aneka macam makanan sehat untuk peningkat imunitas tubuh. Salah satunya adalah sayur bening kelor. Ada yang pernah lihat bagaimana rupa tanaman kelor? Tak hanya Bapak, Ibu guru yang antusias memperkenalkan aneka makanan yang sudah disediakan. Anak-anak juga sangat antusias menceritakan makanan apa yang sudah mereka persiapkan.

Nyam nyammm. . . . . senang sekali melihat anak-anak lahap dan menghabiskan makanan mereka.

Zoom makan bersama

Zoom makan bersama

Zoom makan bersama

Zoom makan bersama

Zoom makan bersama

Zoom makan bersama

Bagaimana dengan HPS di sekolahmu?

Salam sehat gembira ya teman-teman!

 

Sebarkan artikel ini